www.iainlhokseumawe.ac.id – Rektor Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Lhokseumawe, Dr. Danial, M.Ag, penuhi undangan Menteri Agama dalam agenda Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Kementerian Agama RI Tahun 2023 di Surabaya, mulai tanggal 3-5 Februari 2023.
Rakernas Tahun 2023 ini mengusung tema “Kerukunan Umat untuk Indonesia Hebat” dibuka langsung oleh Menteri Agama Republik Indonesia K.H. Yaqut Cholil Qoumas. Pelaksanaan kegiatan Rakernas tahun 2023 sangat mengedepankan nilai moderasi bergama hal ini ditunjukkan dengan sajian penampilan yang mengusung nilai keberagaman, yang salah satunya dengan menampilkan pembacaan doa dari 6 perwakilan tokoh agama.
Menteri Agama RI, Yaqut Cholil Qoumas dalam arahannya menyampaikan bahwa Rakernas ini merupakan wajah Kementerian Agama tahun 2023. Justru itu untuk menjalankan semua program yang sudah terencana dengan baik, Ujarnya.
Gusmen sapan akrab Menag mengingatkan kepada jajarannya beberapa poin penting yang perlu dibahas dan dihasilkan untuk diimplementasikan oleh jajaran Kementerian Agama.
Adapun pesan penting Gusmen tersebut adalah : Pertama Peningkatan Profesionalisme ASN, Kedua Komitmen Anti Korupsi, Ketiga Respon Cepat Penanganan Isu di Masyarakat, Keempat Realisasi Anggaran Program Prioritas yang Akuntabel, Kelima Tercapainya 10 Juta Sertifikasi Halal dan Keenam Tahun 2023, Tahun Kerukunan Umat Beragama, Jelas Gusmen.
Sebanyak 294 peserta hadir dalam kegiatan Rakernas ini yang terdiri dari unsur Pejabat Eselon I, II, III, dan IV Kemenag RI, Staff Ahli, Staff Khusus dan Tenaga Ahli Menag, Pimpinan PTKIN, dan Kepala Kanwil Kemenag se-Indonesia.
Sekretaris Jenderal Kementerian Agama (Sekjen Kemenag) RI Prof. Dr. H. Nizar Ali, M.Ag selaku Ketua Panitia kegiatan Rakernas tahun 2023, menyampaikan bahwa kegiatan Rakernas ini merupakan salah satu akselerasi dari Hari Amal Bhakti ke-77 sebagai upaya meningkatkan profesionalitas dalam tugas dan fungsi serta komitmen untuk mencapai ukhuwah bangsa sebagai modal menjaga keamana Nasional, jelas Prof. Nizar.
Lebih lanjut Prof. Nizar berharap agar seluruh ASN Kementerian Agama harus menjadi tauladan untuk kerukunan beragama serta menunjukan sikap yang akan menjadi contoh ditengah-tengah masyarakat, apalagi dalam memasuki tahun politik saat ini. Pintanya. (AR)